Gampong Rambong Salurkan BLT Dana Desa untuk Bulan Januari

Editor: DORHETA author photo

DETEKSI.co - Aceh Barat Daya, Sebanyak 97 keluarga miskin di gampong Rambong Kecamatan Setia Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mendapat bantuan langsung tunai (BLT) Dana Desa untuk bulan Januari 2021, Kamis (22/4/2021) sore.

Kepada awak media, Keuchik Gampong Rambong Faisal mengatakan bahwa sumber anggaran bantuan langsung tunai ini adalah APBG (Anggaran Pendapatan Belanja Gampong) Tahun 2021.

"Ini sumbernya dari APBG, dan untuk Tahap I baru cair, makanya baru hari ini dapat kita salurkan ke warga", kata Faisal.

Sementara itu salah satu warga yang menerima BLT Dana Desa, Satria mempertanyakan alasan mengapa penyaluran BLT baru untuk bulan Januari pada hal ini sudah bulan April.

"Kenapa hanya untuk bulan Januari disalurkan, pada hal ini sudah bulan April. Kalau disalurkan langsung 3 atau 4 bulan kan Alhamdulillah untuk belanja lebaran," tanya Satria.

Ketika awak media mengkonfirmasi ke keuchik terkait pertanyaan warga tersebut, menurut Faisal untuk tahun 2021, anggaran untuk BLT ditransfer oleh pusat perbulan, dan yang masuk kerekening gampong baru bulan Januari.

"Wajar ada warga yang bertanya seperti itu, tapi tahun ini mekanisme penyalurannya sudah beda. Kementrian Keuangan mentransfer BLT Dana Desa perbulan sekarang, dan saat ini yang baru masuk hanya untuk bulan Januari", jelas Faisal.

Berdasarkan pantauan, pada kegiatan tersebut turut hadir Babinsa Kopda Zul Fitriandi, Bhabinkamtibmas Brigadir Ari Arfandi dan Pendamping desa setempat. (Rob's)
Share:
Komentar

Berita Terkini