Hendak Sholat Duha, Nek Pait Tewas Ditabrak Mobil Pick Up

Editor: DORHETA author photo


DETEKSI.co - Asahan, Fauziah alias Nek Pait (75) warga Gang Belinjo jalan Wirakarya Lingkungan IV Kelurahan Teladan Kecamatan Kota Kisaran Timur Kabupaten Asahan, tewas mengenaskan setelah ditabrak Mobil Pick up L300 bernomor polisi BK 9592 VN di jalan Imam bonjol Kisaran, tepatnya dekat Mesjid Raya Kisaran, Jumat pagi (7/5/2021) sekira pukul 09.00 WIB.

Informasi didapat, Nek Pait salahsatu jemaah Mesjid Raya Kisaran, hendak melaksanakan sholat Duha, dengan mengenderai Sepedanya melintasi jalan Imam bonjol seperti biasanya.

Naas baginya, saat mendayung sepeda korban tidak mengetahui mobil pickup L300 yang melaju kencang searah dari belakangnya, tiba tiba menabrak dan menyeret tubuh korban hingga sekitar 10 meter.

Setelah menabrak korban, pengemudi mobil L300 tersebut masih belum bisa mengendalikan keadaan, lanjut menabrak becak motor yang di depannya, sehingga mengalami kerusakan serius.

"Kencang mobilnya bang, agak oleng ku tengok, tiba tiba aja langsung menabrak Nek Pait, memang ugal ugalan mobil itu bang, udah tahu jalan sempit, dan lokasi rame, kok kencang kencang bawa mobil nya," ungkap Mirsal warga Gang setia jalan Imam bonjol saksi dilokasi kejadian.

Menurut Minggus (30) keponakan korban saat ditemui dilokasi mengatakan, mengetahui kejadian setelah diberitahu oleh tukang yang merehab rumah korban, dan langsung menuju lokasi untuk memastikan kebenaran kabarnya.

"Tukang kami yang ngasi tau bang, Nek Pait kena tabrak, trus kami langsung ke lokasi memastikan, dan ternyata benar, Nek Pait ini kakak dari mamak ku bang," terang Minggus.

Ketika ditanya tentang keberadaan anak anak korban yang tidak terlihat dilokasi, Minggus menjelaskan bahwa anak korban ada 5 orang dan semuanya tinggal diluar Kota Kisaran, paling dekat Perdagangan.

"5 orang anaknya bang, tinggal diluar Kisaran semua dan paling dekat di Perdagangan, tadi udah di hubungi semua, dan masih di perjalanan," imbuh Minggus.

Pantauan wartawan di lokasi kejadian, Lalu lintas sempat macet, dan personil Satlantas Polres Asahan berusaha mengurai kemacetan serta mengevakuasi mayat korban serta mengamankan pengemudi mobil pickup L300 tersebut. (Dek)

Share:
Komentar

Berita Terkini